Sebaran.com, Enrekang – Personil Penanggulangan bencana alam (Gulbencal) kab. Enrekang terus bersinegi bahu membahu turun kelokasi yang terdampak banjir dan longsor yang melandan Kab. Enrekang beberapa hari lalu.

Saat apel pagi di posko induk penanggulangan bencana yang ambil Letda Kav David Perwira staf Operasi Kodim 1419/Enrekang mengatakan “sasaran pembersihan hari ini pasca Banjir dan longsor ada 3 titik, yaitu di Batili, dan di Bamba sendiri terdapat dua (2) titik. Jumat 10/05/2024

Salah satu titik yang terdampak longsor cukup parah ada di Bamba, akibat longsor yang terjadi beberapa hari lalu menyebabkan 1 (satu) unit rumah hampir roboh sehingga hari ini kami kerahkan beberapa personel untuk membantu membongkar guna menghindari Kerugian yang lebih besar, ungkap pasi ops

Adapun data pemilik Rumah an. H. Syamsuddin Padu Umur 73 tahun yang beralamat di Kel. Pusserren, jl. Sultan Hasanuddin (poros Enrekang – Toraja) Kec. Enrekang Kab. Enrekang

Menurut Keterangan H. Syamsuddi, pemilik rumah menjelaskan “Rumah kami hampir roboh karena hujan keras beberapa hari lalu sehingga tanah bagian belakang longsor”

Saat ditanya Kerugian yang di alaminya Syamsuddin menjelaskan hanya rumah saja karena rumah ini kosong, ini hanya rumah persinggahan saat kekebun jarang ditempati kami dan keluarga tinggal di rumah yang satunya. Jelasnya

Menurut informasi dari Babinsa Kel. Puserren Serka Akhmad Nuhung “pembokaran ini merupakan permintaan dari pemilik Rumah untuk menghindari Kerugian yang lebih besar”. Tutupnya (*)

Dapatkan berita terbaru di Sebaran.com