banner 640x200

Kaswadi: Kalau IWO Soppeng Ikut Pikirkan Rakyat, Itu Luar Biasa

Ketua IWO Soppeng Andi Mull Makmun

Katasulsel.com, Soppeng — Tidak lama lagi Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Soppeng, akan memperingati hari jadinya yang ke-4 tahun.

Internal IWO Soppeng tengah mempersiapkan sejumlah acara, salah satunya kegiatan sosial dalam membantu masyarakat yang membutuhkan.

Hal itu diutarakan Ketua IWO Soppeng, Andi Mull Makmun di kantornya, Kamis, 11 Agustus 2022

Disampaikan Andi Mull, organisasi yang dipimpinnya fokus melakukan kerja-kerja jurnalis secara profesional.

Terlepas dari itu, sambungnya, IWO Soppeng juga berkomitmen membantu pemerintah daerah dalam memajukan daerah dan masyarakat.

“Nah, menapaki hari jadi organisasi kami yang tidak lama lagi sudah berusia 4 tahun, maka kami akan terjun ke msyarakat, Iwo Soppeng akan menyalurkan bantuan,” kata Andi Mull.

Apa yang diagendakan IWO Soppeng tersebut, klaim Andi Mull, juga menjadi harapan semua pihak, termasuk Bupati Soppeng.

“Pak bupati itu (Andi Kaswadi) sangat suka kalau ada organisasi yang mau memperhatikan masyarakatnya,” kata Andi Mull

banner 300x600

Pada bagian lain, Bupati Soppeng Andi Kaswadi Razak mengaku sangat mendukung kegiatan-kegiatan sosial yang akan dilakukan IWO Soppeng itu.

“Kalau IWO Soppeng ikut pikirkan rakyat, saya rasa itu sangat luar biasa,” kata Andi Kaswadi, menutup (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tutup
banner 1920x480