SIDRAP, Sebaran.com – Menghadapi pelaksanaan kampanye terbuka di Kabupaten Sidrap, Kapolres Sidrap AKBP Fantry Taherong memimpin apel pagi yang dihadiri oleh PJU, para Kapolsek, Kapolsubsektor, Perwira Staf dan seluruh personel Polres Sidrap.

Apel pagi yang digelar di halaman Mapolres ini bertujuan untuk mempersiapkan seluruh Personel Polres Sidrap dalam menjalankan tugas pengamanan selama berlangsungnya kampanye terbuka yang dihadiri ribuan massa.

Dalam arahannya, Kapolres Sidrap menekankan pentingnya koordinasi yang baik antara semua pihak terkait, termasuk TNI, Satpol PP, serta panitia kampanye.

“Kami harus memastikan bahwa pengamanan berlangsung dengan kondusif. Setiap personel di lapangan harus siap menghadapi segala kemungkinan dan tetap menjaga kedisiplinan serta profesionalisme dalam bertugas,” kata AKBP Fantry

Kapolres juga mengingatkan kepada seluruh anggota untuk menjaga netralitas dan yang paling utama adalah kesehatan dalam pelaksanaan tugas.

“Sebagai aparat keamanan, kita harus memastikan bahwa pengamanan ini berjalan tanpa keberpihakan dan saya titip agar kesehatan seluruh personel dijaga dengan baik. Kepentingan masyarakat dan terciptanya situasi kondusif adalah yang utama,” tambahnya.

Selain itu, Kapolres Sidrap juga memerintahkan agar seluruh personel memantau jalur-jalur lalu lintas yang akan digunakan, mengantisipasi potensi kerumunan massa, serta memastikan keamanan di sekitar lokasi kampanye.

“Kami akan mengedepankan pendekatan persuasif dalam menjaga ketertiban dan memastikan bahwa masyarakat dapat menyaksikan kampanye dengan nyaman,” ujarnya.

Dengan arahan tersebut, diharapkan pengamanan kampanye terbuka di Sidrap dapat berlangsung dengan tertib dan lancar, menciptakan suasana yang kondusif bagi masyarakat untuk berpartisipasi dalam proses demokrasi. (*)

Dapatkan berita terbaru di Sebaran.com