Sebaran.com, Enrekang— Perang yang terus berkecamuk antara Hamas lawan Israel di Gaza Palestina saat ini memakan banyak korban jiwa dari masyarakat sipil, khususnya yang berada di Gaza.
Karena itu, masyarakat internasional turun tangan meringankan beban penduduk Gaza yang mana tempat tinggal dan bekal kebutuhan dasar lainnya tidak lagi terpenuhi, belum termasuk yang sekarat dan luka-luka di rumah sakit.
Salah satunya bantuan berasal dari masyarakat Enrekang yang donasinya diserahkan kepada Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Enrekang.
Hingga saat ini, Baznas telah mengirim donasi dari masyarakat Enrekang sebanyak dua tahap, pada tahap pertama disetor ke Baznas Propinsi sebanyak Rp25 juta, dan pada tahap kedua sebesar Rp175.405.625.
Penyerahan bantuan dilakukan di sela-sela kegiatan Pelatihan Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan Baznas di Hotel Remcy, Makassar, baru-baru ini. Donasi diserahkan langsung oleh Pimpinan Baznas Enrekang, Dr Ilham Kadir.
“Ini tahap kedua, dan jika ditotal dengan tahap pertama, maka bantuan masyarakat Enrekang untuk Palestina melalui Baznas sudah Rp200 juta lebih,” papar Ilham Kadir.
Sementara ini, kembali kami buka untuk tahap ketiga, dan target kami dari Baznas Enrekang berusaha mengumpulkan donasi Palestina sebanyak Rp500 juta.
Ilham Kadir juga mengucapkan terima kasih banyak buat masyarakat Enrekang atas donasinya untuk Palestina.
“Kami ucapkan terima kasih pada masyarakat Enrekang, semoga ini semua menjadikan kita sebagai bagian dari barisan pejuang di jalan Allah SWT, memang kita tidak berperang dengan mengangkat senjata seperti pasukan Hamas, namun kita sediakan makanan dan tempat tinggal sementara untuk para pejuang Palestina,” jelas Dosen Unimen ini. (*)
Tinggalkan Balasan