Sebaran.com, SIDRAP – Polres Sidrap Polda Sulsel dengan semangat peduli penghijauan dan dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Humas Polri yang ke-72, melakukan kegiatan penanaman pohon di sekitaran Stadion Ganggawa Kel. Lakessi, Kec. Maritengngae, Jumat (13/10/23)

Penanaman pohon ini dipimpin oleh Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah. S.I.K yang diwakili oleh Wakapolres KOMPOL M. Akib dan dihadiri oleh Kasiwas AKP Sennawi, perwakilan Perwira, Bintara, ASN serta Pengurus Bhayangkari Cabang Sidrap.

AKBP Erwin Syah. S.I.K melalui Wakapolres KOMPOL M. Akib, menjelaskan bahwa kegiatan penanaman pohon ini merupakan bagian dari rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun Humas Polri yang ke-72.

“Pohon yang ditanam di sekitaran Stadion ini sebanyak 200 pohon yang terdiri dari jenis Pohon Ketapang Kencana, Durian, Rambutan, Jeruk Nipis dan Pohon Salam, “Ungkap KOMPOL M. Akib

Masih KOMPOL M. Akib, Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Polri terhadap lingkungan sekitar, sekaligus mengikuti gagasan dari Kapolri untuk melakukan penghijauan dalam upaya mengatasi isu pemanasan global.

“Dengan penanaman pohon ini, diharapkan udara akan kembali sejuk dan bersih, serta dapat mencegah terjadinya pemanasan global yang semakin mengkhawatirkan.”Lanjutnya.

Selain itu KOMPOL M. Akib juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga lingkungan sekitar. Upaya ini dilakukan untuk meninggalkan lingkungan yang lebih baik bagi generasi yang akan datang, dengan harapan bahwa kegiatan seperti ini akan menginspirasi tindakan positif dalam merawat alam.”Ajaknya.(*)

Dapatkan berita terbaru di Sebaran.com