SIDRAP, – Dalam rangka memastikan kelancaran dan keamanan selama tahapan Pilkada 2024, Kabag Ops Polres Sidrap KOMPOL Nasri melakukan inspeksi mendadak ke sejumlah lokasi strategis, yakni Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sidrap, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Sidrap, serta Gudang Logistik Pemilu.
Kegiatan pengecekan ini dilakukan untuk memastikan bahwa seluruh petugas pengamanan berada di lokasi yang telah ditentukan dan siap menjalankan tugasnya dengan maksimal.
Selain itu, KOMPOL Nasri juga memantau kesiapan logistik pemilu yang disimpan di Gudang Logistik serta memastikan tidak ada potensi gangguan yang dapat mengganggu jalannya proses Pemilu di Kabupaten Sidrap.
“Keamanan dan kelancaran pemilu dalam segala tahapan pemilu adalah prioritas utama kami. Kami akan terus berkoordinasi dengan KPU, Bawaslu, dan seluruh pihak terkait untuk memastikan proses Pilkada Sidrap berjalan aman, damai, dan transparan,” ungkap KOMPOL Nasri usai melakukan pengecekan.
Nasri juga menyampaikan pentingnya pengawasan yang ketat terhadap proses distribusi logistik pemilu serta pengamanan ketat pada setiap tahapan, mengingat potensi kerawanan yang dapat terjadi selama proses pemungutan suara hingga penghitungan suara.
Selain pengecekan, Nasri juga memberikan arahan kepada personel yang bertugas di lapangan untuk selalu siap siaga, waspada terhadap setiap perkembangan situasi, serta menjalin komunikasi yang baik dengan masyarakat sekitar.
Dengan langkah-langkah tersebut, Polres Sidrap berharap dapat memastikan seluruh tahapan pilkada sampai dengan pelaksanaan Pilkada 2024 dapat berjalan dengan aman dan lancar di wilayahnya. (*)
Tinggalkan Balasan