KARIMUN, Sebaran.com – Angka kecelakaan lalu lintas (laka lantas) di Karimun cukup memprihatinkan.
Kondisi tersebut membuat Satlantas Polres Karimun mengambil langkah antisipasi atau pencegahan, Selasa (13/8/2024).
“Himbauan dan pesan Kasatlantas Polres Karimun kepada seluruh pengendara agar senantiasa menggunakan helm SNI di saat mengendarai sepeda motor, serta tetap mematuhi peraturan berlalu lintas demi keselamatan diri anda sendiri dan orang lain,”ungkap Kasatlantas Polres Karimun AKP Bakri.
Kasatlantas Polres Karimun AKP Bakri menuturkan kronologi kejadian terjadi Laka Lantas terjadi di Jalan Pertambangan tepatnya di Simpang Bukit Sion, sepeda motor Honda Beat BP 3765 KJ yang di kendarai Riky Rahmad dengan sepeda motor Honda Scoopy BP 3754 K yang di kendarai Armi Wati yang berboncengan dengan Sumi Yanti. Selasa (13/8/2024).
Honda Beat BP 3765 KJ turun dari arah sekolah Santo Yusuf menuju ke Simpang Bukit Sion, sementara Honda Scoopy BP 3754 K yang berboncengan datang dari arah Gereja HKBP menuju arah Sungai Lakam dan terjadilah kecelakaan yang mengakibatkan Riki Rahmad mengalami luka pada wajah dan hidung mengeluarkan darah sehingga mengakibatkan koma.
Sedangkan Armi Wati mengalami luka lecet di bagian mata dan Sumi Yanti tidak mengalami luka apapun.
Selanjutnya, kata Kasat para korban dari kedua belah pihak di bawa ke RSUD Muhammad Sani guna mendapatkan pertolongan medis, ucapnya.
Dalam hal ini Kasatlantas Polres Karimun AKP Bakri menyampaikan sangat prihatin karena terjadi lagi kecelakaan yang mengakibatkan korban koma dan luka.
“Sayangi diri dan keluarga anda, kata Bakri mengakhiri himbauan dan pesannya.
Tinggalkan Balasan