Sidrap, Sebaran.com, — Personel Koramil 1420-03/Maritengngae dipimipin Bati Tuud Koramil 1420-03/Maritengngae Serma Muhammad Yunus bersama Lurah Pangkajene berserta staf dan masyarakat sekitar melaksanakan kegiatan Karya Bakti dengan sasaran pembersihan saluran air, yang tersumbat di Kelurahan Pangkajene Kec. Maritengngae Kab. Sidrap sebagai Langkah dalam mencegah terjadinya banjir dan penyebaran penyakit di wilayah Koramil 03/Maritengngae Kodim 1420/Sidrap pada Hari senin ( 10 Juni 2024).

Meski Kegiatan ini rutin dilaksanakan oleh Jajaran Koramil Kodim 1420/Sidrap namun tidak membuat surut semangat Para Anggota TNI dalam mewujudkan lingkungan yang bersih bahkan semangat gotong royong semakin berkobar hal ini terlihat para anggota TNI dari Koramil 03/Maritengngae rela masuk didalam lumpur endapan dari saluran air yang tersumbat.

Serma Muhammad Yunus( Batuud Tamil 03/Maritengngae) melalui keterangan tertulisnya mengatakan kegiatan karya bakti kali ini yang didampingi oleh (Iwan Darmawan, SE) Lurah Pangkajene difokuskan pada Tempat kumuh dan Saluran air yang tersumbat, hal ini sebagai langkah dalam mencegah banjir yang kerap melanda wilayah Kabupaten Sidrap.

Batuud juga menyampaikan lebih jauh lagi “melalui karya bakti selain lingkungan bersih, kebersamaan dan silaturahmi akan semakin Kokoh karena kedekatan TNI dengan Pemerintah tingkat Kelurahan Dan masyarakat sekitar sehingga Kemanunggalan TNI dengan Rakyat bukan hanya sekedar slogan semata” Tutupnya.

Dapatkan berita terbaru di Sebaran.com