Sebaran.com, SIDRAP – Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah, S.I.K.,M.H mengintruksikan Bhabinkamtibmas jajaran Polres Sidrap untuk berbagi kepada masyarakat di wilayah binaan masing masing sebagai wujud kepedulian Polri terhadap warga Prasejahtera.

Bhabinkamtibmas jajaran Polres Sidrap berbagi kepada masyarakat dalam rangka Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban menjelang Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 di wilayah hukum Polres Sidrap. Kamis (14/12/2023).

Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah, S.I.K.,M.H mengatakan bahwa, melalui Bhabinkamtibmas, Polres Sidrap menyalurkan bantuan sosial untuk warga masyarakat yang kurang mampu atau lansia yang dinilai sangat berhak menerima bantuan.

“Pembagian sembako ini merupakan wujud kepedulian Polri untuk meringankan beban masyarakat yang menerima bantuan dengan harapan dapat membantu dalam kesehariannya”,Harap Kapolres Sidrap.

“Pembagian bantuan ini akan terus dilakukan guna menjalin silaturahmi dan sinergitas dengan warga masyarakat sebagai upaya peningkatan Harkamtibmas jelang Natal dan Tahun baru serta Pemilu 2024”, Jelas Kapolres Sidrap.

Dapatkan berita terbaru di Sebaran.com