Sebaran.com, Sidrap — Masyarakat di Kecamatan Watang Sidenreng antusias mendatangi pelayanan pajak “Mobil Baling-baling” yang dihadirkan Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Sidrap, Selasa (26/9/2023).

Aksi Mobil Baling-Baling (akronim dari Bapenda Keliling) menjemput pembayaran PBB warga, dipusatkan di Desa Mojong. Warga antusias datang dan memenuhi mobil, sehingga tim Bapenda Sidrap memanfaatkan halaman Masjid Al-Hikmah sebagai lokasi pelayanan.

Selain pelayanan pembayaran pajak, Bapenda Sidrap juga memanfaatkan kegiatan itu sebagai sosialisasi percepatan dan perluasan digitalisasi daerah.

Sebagai info, Mobil Baling-Baling merupakan inovasi Bapenda Sidrap yang dihadirkan untuk memudahkan pelayanan pembayaran pajak. Tujuannya agar para wajib pajak bisa langsung membayar PBB di wilayah tempat tinggal tanpa harus repot datang ke kantor pelayanan pajak.

Layanan ini juga mengintegrasikan pembayaran nontunai melalui QRIS (Quick Response Code for Indonesian Standard) yang memungkinkan warga untuk melakukan pembayaran PBB dengan cepat dan mudah melalui aplikasi perbankan atau dompet digital.

Kepala Bapenda Sidrap, Muhammad Yusuf DM menyatakan pentingnya inovasi dalam pengumpulan pajak.

“Kami terus berupaya meningkatkan efisiensi dalam proses pengumpulan pajak. QRIS adalah salah satu solusi yang memungkinkan kami untuk melayani warga dengan lebih baik,” katanya.

Sementara Sekretaris Badan Pendapatan, Jemmi Harun, dalam kesempatan tersebut menjelaskan tentang manfaat teknologi QRIS.

“Dengan QRIS, warga cukup memindai kode QR yang disediakan oleh Mobil Baling-Baling Bapenda menggunakan aplikasi perbankan atau dompet digital mereka. Prosesnya cepat, aman, dan nyaman,” terangnya.

Kegiatan Mobil Baling-Baling Bapenda di Kecamatan Watang Sidenreng ini, lanjut Jimmi, diharapkan dapat menjadi contoh bagi wilayah kecamatan lainnya dalam mengintegrasikan teknologi pembayaran nontunai dalam proses pengumpulan pajak.

Sementara Camat Watang Sidenreng, Arnol Baramuli bersama Kepala Desa Mojong, Budi Gawa, menyambut baik kedatangan tim Bapenda dan mendukung layanan yang disediakan Bapenda Sidrap.

“Ini menunjukkan komitmen pemerintah daerah untuk memberikan layanan yang lebih baik kepada warga. Dengan Mobil Baling-Baling Bapenda yang telah dilengkapi dengan QRIS, tentunya sangat memudahkan warga dalam membayar pajak tanpa harus repot datang ke kantor,” ujar Arnol.

Salah seorang warga setempat, Siti, mengaku senang karena tidak perlu jauh-jauh untuk membayarkan pajak PBB.

“Saya sangat senang dengan layanan pembayaran PBB dengan QRIS dari Mobil Baling-Baling ini yang memudahkan dan menghemat waktu saya,” pujinya.

Dapatkan berita terbaru di Sebaran.com